Rangkuman Bab 3 - Athayeris Salsabila Indarsp 7F/08

BAB 3

ALGORITMA DAN PEMROGRAMAN

 

A. ALGORITMA

 

·     Ditemukan oleh seorang ilmuan Timur Tengah zaman peradaban Islam bernama Abu JAfar Muhammad Ibnu Musa Al Khwarizwi (780-850M).

 

·     Algoritma adalah: sebuah konsep, dengan konsep tersebut suatu permasalahan dapat diselesaikan secara sistematis, logis dan bisa diuji benar dan salahnya.

Algoritma merupakan ide di balik program computer atau langkah-langkah dari suatu perintah untuk menyelesaikan suatu masalah.

 

·     Contoh: 

Langkah dalam membuka lembar kerja baru excel 2016 sbb:pilih program MS Excel 2016, pilih template file yang di inginkan, klik enter.

 

·     Ciri penting dari algoritma:

1.            memiliki sebuah input.

2.          membutuhkan suatu proses tertentu.

3.          Merupakan suatu pola pikiran dan pola logis yang menghasilkan output.

4.          Memiliki instruksi yang tegas dan jelas.

5.          Memiliki stopping role (titik berhenti).

 

·     sifat penting algoritma:

1.            Tidak menggunakan symbol atau suatu Bahasa pemrograman tertentu.

2.          Tidak tergantung pada suatu Bahasa pemrograman sehingga bersifat universal.

3.          Notasi yang digunakan pada algoritma adalah universal sehingga bisa digunakan pada seluruh bahasa pemrograman tanpa terkecuali.

 

·     Jenis notasi algoritma:

Ø kalimat deskriptif: menyatakan langkah-langkah algoritma dengan bahasa jelas dan gamplang.

Ø notasi flowchart: menyatakan langkah-langkah algoritma dalam sebuah bagan dengan symbol-simbol tertentu yang menggambarkan urutan proses dalam suatu program.

Ø Notasi pseudocode: sebuah kode yang digunakan untuk menulis sebuah algoritma dengan cara yang bebas dan tidak terikat dengan bahasa pemrograman.

 

B. FLOWCHART:

§  Adalah: Sebuah bentuk gambar ataupun diagram yang memiliki aliran satu atau dua arah yang berlaku secara urutan dan berkesinambungan.

Flowchart example

§  Fungsi: untuk menggambarkan sebuah rencana program berdasarkan pola berpikir kita berdasarkan algoritma, dapat membantu kita melihat rangkaian program secara keseluruhan, tidak terbatas pada programmer saja.

§  Symbol :

1.Terminator: menggambarkan kegiatan awal/akhir pada suatu proses.

2.Proses: menggambarkan proses.

3.Data: menggambarkan kegiatan masukan / keluaran yang dihasilkan.

4.Decision: menggambarkan suatu keputusan/tindakan yang harus diambil pada kondisi tertentu.

5.Predefine proses: menggambarkan proses yang masih bisa dijabarkan dalam algoritma

6.Line connector: menghubungkan suatu symbol dengan symbol lainnya pada halaman yang sama.

7. on-page reference: menghubungkan suatu symbol dengan symbol lainnya pada halaman yang sama.

8. off-page reference: menghubungkan suatu symbol dengan symbol lainnya pada halaman yang berbeda.

 

§  Jenis-jenis flowchart:

1. flowchart system: bagan yang menunjukkan proses pekerjaan di dalam system.

2. flowchart dokumen: diagram alir yang menggambarkan proses dari laporan dan formulir lengkap dengan tembusan-tembusannya.

3. flowchart skematis: sama dengan flowchart system, hanya memiliki symbol yang lebih banyak.

4. flowchart program: bagan alir yang menggambarkan tahapan dalam proses sebuah program.

5. flowchart proses: berfungsi untuk melihat prosedur dalam suatu proses produksi.

 

C. PEMROGRAMAN MENGGUNAKAN DEV C++:

 

Bahasa pemrograman: bahasa computer yang digunakan dalam pemrograman, contoh; Pascal, Basic, C, C++

 

Software yang menggunakan bahasa C : turbo c++, borland c++, dev c++ (pada system operasi window), GCC (pada system operasi Linux).

 

Kelebihan Dev C++ : keterbukaan sumber (open source), freeware (gratis).

 

Bahasa pemrograman dengan menggunakan software Dev C++;

1. instalasi Dev C+++

 

aplikasi dev c++ 5.11 

2.  area kerja pada Dev C++:

 Pengenalan Tampilan Dev C++ – situs pembelajaran komputer


Beberapa jendela area kerje DEV C++

1. Title Bar
Baris judul yang akan menampilkan file project serta nama dokumen yang sedang aktif

2. Menu Bar

Baris menu yang terdiri dari 10 menu utama, masing - masing memiliki sub menu dan perintah lengkap dengan shorcut key.
3. Standar Toolbar

Baris ini mempunyai fungsi yang sama dengan Tool Standar pada umumnya seperti fungsi untuk menyimpan, mengcopy, menambah menu tampilan program, mengatur tampilan program dan masih banyak lagi.

4. Toolbar Builder

Merupakan toolbar yang berfungsi untuk menjalankan atau mengexecute program yang telah Anda buat.
5. Workspace Pane

Lembar yang berfungsi untuk melihat sub - sub project yang telah kita bangun,. Lembar ini memiliki 3 bagian untuk melihat sub - sub project yaitu Class View, Resources View, File View.

6. Output Pane

Lembar ini berfungsi untuk menampilkan informasi kompiler dari program yang telah Anda buat, dan menampilkan setiap kesalahan dalam pembuatan Aplikasi.

7. Kontrol MFC (Microsoft Foundation Class)

Toolbar yang berisi semua komponen - komponen yang memiliki banyak fungsi untuk membangun suatu aplikasi pemrograman Visual.
(*)

..

3. Dasar-dasar penggunaan Dev C++: 

1)  . Membuat lembar kerja baru (File editor/new file), merupakan: tempat untuk menulis sebuah program, yang berisi kode program yang dapat di kompilasi dan dijalankan untuk menampilkan hasilnya.

 

Pengenalan IDE Dev C++ - IT (Information and Technology)

2). Menyimpan lembar kerja.

3). Melakukan compile program (menerjemahkan program): suatu proses menerjemahkan program dari bahasa manusia ke bahasa yang dapat dipahami oleh computer / ke dalam bahasa mesin.

 

Membuat Hello World di C++ dengan Dev-C++ (Lengkap Penjelasan) - Materi  Dosen

 

   4). Menjalankan program (dengan Run): suatu proses menerjemahkan program, melakukan proses linking, membuat file eksekusi dan menjalankan program.

 

5). Menjalankan Program (dengan Compile & Run): gabungan antara proses compile program dan proses run program, artinya sebelum dijalankan program juga akan di cek apakah secara teknis masih terdapat error/ kesalahan di program.

 

4. Membuat program sederhana:

Contoh : menentukan luas persegi panjang, menentukan luas segitiga.  

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengalaman Mengikuti PTM di SMP Labschool Jakarta

RANGKUMAN BAB 1 BTIK: OPERASI DASAR KOMPUTER- ATHAYERIS SALSABILA INDARSO - 7F - 08

Etis Bermedia Digital - Waspadai Konten Negatif